Widget edited by super-bee
Home » » Cara Menghilangkan Iklan Di Facebook

Cara Menghilangkan Iklan Di Facebook

Written By Unknown on Sabtu, 10 Agustus 2013 | 03.20

Grrrrrrrrrr… Kesal rasanya melihat tayangan iklan di fesbuk berisi gambar-gambar yang seronok. Lihat saja dari bunyi iklannya “septy udah pengen ‘main’, hasrat septy sudah tak tertahan, Rekor dunia mandi bugil” dan banyak lainnya yang bikin jijaaaayy..  iiiiiiiiiiiiiiiyyy. Bukan saya tidak suka, malah secara pribadi sesuatu yang mengumbar nafsu itu menyenangkan. Heiitss, saya mencoba menjadi manusia yang tidak munafik bero. Tapi bukan itu kawan, selain isi yang tidak mendidik, iklan yang berbau parnografi sudah jijik untuk dilihat. Apalagi ini bulan puasa tauuu?? Sesuatu yang semestinya berisi iklan-iklan yang bisa mendatangkan kebajikan, bukan iklan sampah yang hanya membuat anda cepat ‘dewasa’.
Seperti kebiasaan penggiat IT lainnya, dengan cekatan saya berburu plugin yang bisa membantu saya untuk mengurangi pundi-pundi dosa saya. Tidak lama setelah melakukan percobaan beberapaa plugin, eh gak bero maksudnya satu dua jenis plugin akhirnya saya temukan plugin yang dulunya (dah lama woy) memang udah pernah saya pakai. Pada gak sabaran kan? baik bero.. agar lebih afdhol saya buat step by step saja biar anda juga tau gimana cara menghapus iklan di facebook. Pertama sekali akan saya tuliskan untuk pengguna browser chrome.
CHROME
1.  Klik tombol “3 lapis garis” yang ada disudut kanan atas browser Chrome. Liyat gambar dibawah ini.
cara-hilangin-iklan-di-fb-1
2. Setelah itu bero dan sis klik Extensions. Ntar kelihatan seperti gambar dibawah ini. Kemudian klik Get more extensions.
cara-hilangin-iklan-di-fb-2
3. Di kotak pencarian, tulislah nama plugin yang ingin kita cari. Nama plugin-nya adBlock. ketik dan enter.
cara-hilangin-iklan-di-fb-3
4. Pada hasil pencarian, akan terlihat seperti gambar dibawah ini. Lanjut dengan meng-klik ADD TO CHROME.
cara-hilangin-iklan-di-fb-4
5. Akan keluar pesan Confirm New Extension. Klik tombol Add. Ntar akan keluar file yang didownload. Pada kasus ini setelah file tersebut didownload, plugin tersebut akan terinstall dengan sendirinya.
cara-hilangin-iklan-di-fb-5
6. Setelah terinstall, refresh kembali halaman utama fesbuk. Dan lihat, iklannya sudah ngacir ntah kemana :D
cara-hilangin-iklan-di-fb-6
MOZILLA FIREFOX
1. Klik tombol Add-ons seperti dibawah ini. Atau bisa juga dengan menggunakan kombinasi tombol keyboard yaitu CTRL+SHIFT+A.
firefox-cara-hilangin-iklan-di-fb-1
2. Pada kotak pencarian, ketik adBlock dan enter.
firefox-cara-hilangin-iklan-di-fb-2
3. Hasilnya akan terlihat seperti gambar dibawah ini. Lantas klik tombol Install di plugin yang ingin diinstall.  Dan tunggu hingga proses download warna hijau selesai.
firefox-cara-hilangin-iklan-di-fb-3
4. Masuk ke tab halaman fesbuk dan refresh. Jika tidak ada perubahan, tutup terlebih dahulu Firefox-nya kemudian buka kembali dan lihat hasilnya.

Sumber
Share this article :
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar

TOLONG KOMENTARNYA SEHUBUNGAN DENGAN ARTIKEL YANG ADA .

Product :
 
Support : Hacker Siantar
Copyright © 2013. Hacker Siantar - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Hacker Siantar
Penulis ArtikelRidwan Situmorang